HEADLINE

Hanura Kotamobagu Lenggang Kangkung Pada Pileg 2019

CoverMongondow, Kotamobagu –Partai Hanura Kotamobagu dipastikan mulus pada verifikasi berkas sipol KPU KK, sebagai salah satu kontestan pada Pemilu 2019 nanti.

Itu seperti disampaikan Ketua DPC Partai Hanura Kotamobagu, Agus Suprijanta, Sabtu (14/10) malam tadi. Menurutnya, berkas yang mereka masukkan tidak ada kendala berarti meski ada catatan dari KPU.

“KPU memberikan catatan terkait data anggota, dimana ada kelebihan,” kata Agus.

Namun menurutnya, catatan itu sudah kami perbaiki. Dimana, koordinasi dengan pengurus pusat sudah dilakukan dan tinggal menunggu revisi. “Data Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL) yang oleh KPU dari 177 diminta menjadi 122. Mengingat yang dibutuhkan hanya 122, olehnya itu sudah direvisi dan menjadi 134,” tutur Agus.

Agus menjelaskan, saat ini revisi akan segera di lakukan oleh DPP. “Yang bisa melakukan penghapusan data anggota hanya pusat, jika hari ini selesai, besok kami masukan,” katanya menjelaskan.

“Intinya, Hanura KK tidak ada masalah dalam keanggotaan dan siap untuk mengikuti Pemilu 2019, dan sudah tentu partai Hati Nurani Rakyat akan lenggang kangkung di 2019 nantinya,” pungkasnya.

Diketahui, oleh KPU KK terkait berkas Hanura ada perbedaan data, numun oleh mereka itu tidak masalah tinggal mencocokan dengan data SIPOL, kata salah satu komisioner. (**/R1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *