HEADLINE

Jumat Depan KPU Kotamobagu Pleno

CoverMongondow, Kotamobagu Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kotamobagu dijadwalkan akan melakukan rapat pleno hasil pemungutan suara Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota pada 5 Juli 2018.

“Rencana Jumat Tanggal 5 Juli 2018 kami laksanakan pleno tingkat KPU,” ujar Ketua KPU Kotamobagu Nova R. Tamon kepada awak media CoverMongondow.com, Sabtu (30/06) di ruang kerjanya.

Jadwal pleno hasil pemungutan suara itu lanjutnya,  berdasarkan jadwal tahapan mulai dari 4 hingga 6 Juli .

Pleno di tingkat kecamatan saat ini tinggal dua kecamatan yang belum masuk, yakni Kecamatan Kotamobagu Selatan dan Kecamatan Kotamobagu Barat. Namun Nova memastikan akan cepat selesai.

Nova juga mengatakan, KPU Kota Kotamobagu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, terutama kepada penyelenggara, pihak pengawas, pihak keamanan, serta masyarakat Kota Kotamobagu secara umum yang proaktif atas terselenggaranya tahapan pilkada tersebut. (tr-02/R1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *