HEADLINE

KPU Kotamobagu Bersosialisasi Lewat Pamflet, Spanduk & Baliho Terkait Pilwako 2018-2023

CoverMongondow, Kotamobagu  Sosialisasi Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu, lewat baliho dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kotamobagu. Sosialisasi berupa ajakan untuk menggunakan hak suara serta menolak politik uang ini, oleh KPU Kota Kotamobagu merupakan harapan sinergitas seluruh elemen masyarakat, demi mewujudkan Pilkada Kotamobagu tahun 2018  yang damai dan berkualitas.

Ketua KPU Kotamobagu Nova Tamon mengatakan, pihaknya sedang gencar melakukan sosialisasi. Dimana menurutnya, sosialisasi itu untuk menghindari berbagai pelanggaran Pilkada.

“Pilkada yang tercederai tentu akan berdampak pada hasil yang tidak terlegitimasi. Olehnya kami berharap peran serta seluruh komponen masyarakat Kota Kotamobagu untuk terus menjaga jalannya tahapan Pilkada untuk tidak tercederai dengan hal-hal yang negatif,” ungkap Tamon.

Olehnya, Nova berharap partisipasi masyarakat untuk mewujudkan bersama Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu yang damai dan berkualitas.

Diketahui dalam spanduk yang disebar, KPU Kotamobagu mengajak seluruh komponen masyarakat untuk mewujudkan Pilkada Kotamobagu yang damai dan berkualitas lewat Pilkada Kotamobagu tidak terkontaminasi dengan uang. (Mulyadi Sugeha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *